Posts

Showing posts from 2016

Berenang Gratis di Lippo Cikarang

Image
Awalnya, saya dan keluarga mau short trip ke Garut, Jawa Barat. Tapi, karena ada informasi bahwa terjadi bencana longsor di daerah Nagreg, maka kami putar balik. Kami bergegas menuju waterboom Lippo Cikarang. Rombongan kami terdiri atas saya, Mama, Mardian (adik saya), Zea (keponakan saya), Rani (adik saya), Anif (adik ipar saya), dan Harry (asisten pribadi saya, wkwkwkwkwk). Zea & Paman Tebe Akhirnya, saya bisa berkunjung ke tempat yang sejak kecil sudah sering saya dengar namanya ini. Ya, hanya mendengar nama saja. Sebab, lokasinya yang rada-rada pe er , kalau ditempuh dari Bandung. Apalagi zaman dulu, saat Cipularang belum ada.  Kami berangkat sekitar pukul 9 pagi. Pukul 11.30 kami sampai di lokasi, setelah ada drama muter-muter mencari lokasi, di mana GPS kami ngaco semua.  Pas banget, kami sampai di sana saat udara sedang panas-panasnya. Langsung pada nyebur deh, kecuali saya. Sebab, saya sedang masa penyembuhan dari sakit. Jadi, masih belum boleh berenang-b

Legend Coffee, Kota Baru Yogyakarta

Image
Nah, setelah kelar menggelato di Tempo Gelato Kaliurang seperti di postingan sebelumnya, saya dan Kak Diah awalnya pengen ngopi di Klinik Kopinya Mas Pepeng. Sayangnya, kedai kopi legendaris ini tutup di hari Minggu. Yah, karena terlanjur basah hujan-hujanan, yasudah, kami cari alternatif tempat lain, atas rekomendasian Kak Diah. Namanya Legend Coffe. Sesuai namanya, menu utama andalan di sini ya kopi. Aneka macam kopi. Kalau saya, saya coba pesan kopi khas Legend, yang katanya dicampur cinnamon. Hmmm... setelah lemon grass, sekarang cinnamon. Kesukaan saya banget.  Ternyata, kopinya memang enak. Saya sih sebetulnya bukan ahli atau penggemar kopi sejati. Bahkan, saya pernah bertahun-tahun stop minum kopi karena sempat mengalami pendarahan lambung karena kopi. Tapi, walau begitu, tetap saja saya bisa menikmati hangatnya secangkir kopi di sini sambil bincang-bincang dengan Diah. Lalu, tanpa terasa, ternyata sudah mendekati pukul 12. Tenang saja & jangan khawatir. Karena,

Tempo Gelato Kaliurang

Image
Baru kali ini makan gelato yang nyess... jleb... jleb... iwir iwir....  Walau cuaca di luar tidak bersahabat, a.k.a ujan terus, bukan halangan bagi saya untuk mencoba gelato yang manis dan segar rekomendasian Kakak Diah Eksanti yang baik hati. Nama tempatnya Tempo Gelato (2). Kok dua? Ternyata, katanya, tempat pertama ada di daerah Prawirotaman. Tempo Gelato (2) ini ada di kawasan Kaliurang KM 5 Jogjakarta, yang menurut saya adalah surga kuliner.  Kalau kamu berangkat dari arah selatan, Tempo Gelato ini ada di sisi kanan, pas di seberang warun nasi padang. Nah, dalam kesempatan yang berbahagia ini (apasih), saya memilih gelato pakai waffle cone renyah. Saya ambil yang harganya Rp25.000. Ternyata, saya dipersilakan oleh simbaknya untuk memilih dua rasa. Karena strawberry, cokelat, vanila, dan kawan-kawannya sudah tak asing di lidah, saya penasaran dengan gelato rasa kiwi dan.... jeng jeng... KEMANGI! Iya, kalau kata orang Sunda mah, SURAWUNG. Wew, kebayang enggak sih ra

Amed Beach, Karangasem

Image
Bosen mantai di spot yang itu-itu aja? Coba deh, mampir ke Amed Beach yang ada di Karangasem Bali. Dari Kuta, kita perlu menempuh perjalanan sekitar 3 jam. Tentunya dengan view yang luar biasa. Nanti, di Amed, kita bisa langsung snorkeling. Alat-alatnya bisa bawa sendiri, atau bisa menyewa di warga setempat dengan harga yang enggak ngabisin jatah jajan selama liburan.  Habis snorkeling, kita bisa foto-foto syantik sambil cemal-cemil cihuy di beberapa kedai atau warung di sekitarnya. Jangan lupa, wajib coba, kopi Bali. 

Pantai Padang Padang - Bali

Image
Seumur-umur bepergian ke Bali, baru sekarang dapat rekomendasi main ke Pantai Padang-Padang dari Pak driver. Karena waktu yang sangat singkat, dan saya sedang jadi tour guide buat teman saya yang belum pernah berwisata mainstream di Bali, tanpa banyak searching-searching, saya manut saja sama rekomendasian Pak driver itu. Pantai ini ternyata cukup dekat dengan Uluwatu Temple. Jadi, di sini adalah tempat yang oke juga untuk melihat sunset. Ternyata, dibanding pantai-pantai lain yang pernah saya kunjungi di Bali, pantai ini punya keunikan. Jadi, kita harus turun dulu ke semacam lembah, melewati lorong-lorong yang rimbun, melalui tangga-tangga batu yang cukup terjal. Tapi aman lah, enggak sulit melewatinya. Dan tadinya, saya berpikir tempat ini relatif sepi. Nah, ketika sampai di bawah. JREENG! Kaget banget! Di bawah ternyata sangat ramai. Sangat berbeda dari penampakan di depan tadi. Whooaa,,, seru. Dan ternyata ini adalah spot yang oke bagi para pencinta surving. Jika berjalan men

Ayam Saus Lemon by Ighiw 'The Unprofessional Chef'

Image
Bosen makan makanan yang itu-itu aja. Tetiba pengen masak. Di kulkas kebetulan ada ayam dan lemon segar. Langsung deh eksekusi. Ayam Saus Lemon. Cara masaknya mirip sih sama masak semur ayam, pula bumbu-bumbunya. Hanya saja, kali ini dikasih perasan jeruk lemon 2 kali. Pertama setelah ayam dicuci, diolesi campuran perasan lemon dan bawang putih. Lalu, saat dimasak, masukan juga perasan lemon. Hmmm... enak. Asem-asem seger. Dimakan dengan teman-teman kesayangan. Eh... bersama teman-teman kesayangan. Beda loh ya 'dengan' dan 'bersama'. Masa temen dimakan sebagai pendamping ayam. (apasiiih). Ini dia, Ayam Saus Lemon a la Unprofessional Cheff.... IGHIW! (suara tepuk tangan menggema) Semacam behind the scene saat kerempogan memasak terjadi. :D